Batman Begins - Help Select Jhunizto

Selasa, 09 April 2024

Mengenal Free Pascal: Platform Pengembangan Perangkat Lunak Berkualitas Tanpa Biaya


Free Pascal adalah suatu perangkat lunak yang berfungsi sebagai kompiler untuk bahasa pemrograman Pascal yang bersifat open-source atau sumber terbuka. Dibuat dengan tujuan untuk memberikan alternatif yang kuat dan gratis bagi para pengembang perangkat lunak, Free Pascal telah menjadi salah satu pilihan utama dalam pengembangan berbagai jenis aplikasi, mulai dari aplikasi desktop hingga perangkat lunak berskala besar.


Sejarah dan Pengembangan

Pascal pertama kali dikembangkan pada tahun 1970-an oleh seorang ahli matematika dan ilmuwan komputer bernama Niklaus Wirth. Bahasa ini diciptakan dengan fokus pada pemrograman yang lebih terstruktur dan mudah dipahami, terutama untuk tujuan pendidikan dan pengembangan perangkat lunak yang handal.

Pada tahun 1993, Free Pascal pertama kali dirilis oleh sekelompok pengembang yang dipimpin oleh Florian Klaempfl. Free Pascal dirancang untuk mendukung standar bahasa Pascal, termasuk ISO 7185 (Pascal Standar) dan ISO 10206 (Extended Pascal). Selain itu, pengembang juga menambahkan ekstensi dan peningkatan fungsionalitas untuk memenuhi kebutuhan pengguna modern.

Fitur Utama

Sumber Terbuka: Free Pascal bersifat open-source, yang berarti siapa pun dapat mengakses dan memodifikasi kode sumber sesuai kebutuhan mereka. Hal ini memungkinkan kolaborasi yang kuat antara pengembang dan komunitas.

Multiplatform: Free Pascal didukung oleh berbagai platform, termasuk Windows, macOS, Linux, FreeBSD, dan banyak lagi. Ini memungkinkan pengembang untuk membuat perangkat lunak yang dapat berjalan di berbagai sistem operasi tanpa perubahan besar dalam kode sumber.

Kompatibilitas: Free Pascal kompatibel dengan bahasa Pascal standar dan juga menawarkan dukungan untuk ekstensi dan fitur modern. Ini memungkinkan pengembang untuk memanfaatkan kekuatan bahasa Pascal sambil tetap mempertahankan kompatibilitas dengan kode lama.

Kinerja Tinggi: Meskipun bersifat gratis, Free Pascal menawarkan kinerja yang kompetitif. Kode yang dikompilasi dengan Free Pascal biasanya berjalan dengan cepat dan efisien.

Komunitas yang Aktif: Free Pascal didukung oleh komunitas yang aktif dan berdedikasi. Ada forum, grup diskusi, dan berbagai sumber daya online lainnya yang tersedia bagi pengguna untuk mendapatkan bantuan dan berbagi pengetahuan.

Penggunaan dalam Pengembangan Perangkat Lunak

Free Pascal digunakan dalam berbagai proyek pengembangan perangkat lunak, termasuk:

Aplikasi Desktop: Dari aplikasi sederhana hingga aplikasi desktop yang kompleks, Free Pascal dapat digunakan untuk mengembangkan berbagai jenis perangkat lunak untuk sistem operasi yang berbeda.

Permainan Komputer: Dengan dukungan untuk grafika dan pengolahan media, Free Pascal juga cocok digunakan untuk mengembangkan permainan komputer yang menarik.

Perangkat Lunak Sistem: Free Pascal dapat digunakan untuk mengembangkan perangkat lunak sistem yang canggih, seperti sistem manajemen basis data, perangkat lunak jaringan, dan sebagainya.

Perangkat Lunak Embeded: Free Pascal juga dapat digunakan untuk mengembangkan perangkat lunak untuk perangkat embeded, seperti mikrokontroler dan sistem yang terintegrasi.

Kesimpulan

Free Pascal adalah platform pengembangan perangkat lunak yang kuat, gratis, dan dapat diandalkan untuk berbagai keperluan. Dengan fitur-fitur yang kuat, kompatibilitas yang luas, dan dukungan aktif dari komunitas, Free Pascal menjadi pilihan yang menarik bagi para pengembang yang mencari solusi pengembangan yang berkualitas tanpa biaya.

 

Kamis, 14 Agustus 2014

Pengenalan HTML

Hypertext Markup Language merupkan standard bahasa yang di gunakan untuk menampilkan document web, yang bisa anda lakukan dengan HTML yaitu:
  • Mengontrol tampilan dari web page dan contentnya.
  • Mempublikasikan document secara online sehingga bisa di akses dari seluruh dunia. 
  • Membuat online form yang bisa di gunakan untuk menangani pendaftaran, transaksi secara online. 
  • Menambahkan object-object seperti image, audi, video dan juga java applet dalam document HTML.

Basic HTML Element

   Block Level Element
Block level element yang sering di gunakan :
Heading (H1 sampai H6)
Contoh:
<html>
<head>
                title>Heading Elements</title>
</head>

<body>
               <h1>Heading one</h1>
               <h2>Heading two</h2>
               <h3>Heading three</h3>
               <h4>Heading four</h4>
               <h5>Heading five</h5>   <h6>Heading six</h6> 
               </body>
</html>

Paragraf (P)
               Contoh:
               <html>
                     <head>
                                  <title>Formating Paragraf</title>
                     </head>

                    <body>
                                  <h3>Puisi Ceria</h3>
                                  <p>
             mawar berwarna merah, bibir kamu juga merah, bibir kamu semerah mawar
                                  </p>
                                  <h2>puisi sedih</h2>
                                  <p>
            melati harum baunya, kalau nggak ganti percuma namanya
                                 </p>
                     </body>
            </html>

Struktur HTML Document

Document HTML bisa di bagi mejadi tiga bagian utama:
    HTML
Setiap document HTML harus di awali dan di tutup dengan tag HTML
    <HTML></HTML>
tag HTML memberi tahu browser bahawa yang di dalam kedua tag tersebut adalah document HTML.

   HEAD Bagian header dari document HTML di apit oleh tag <HEAD></HEAD> di dalam bagian ini biasanya dimuat tag TITLE yang menampilkan judul  dari halaman pada titlenya browser.
Selain itu Bookmark juga megunakan tag TITLE untuk memberi mark  suatu web site. Browser menyimpan “titile” sebagai bookmark dan juga  untuk keperluan pencarian (searching) biasanya title di gunakan sebagai
keyword. 
Header juga memuat tag META yang biasanya di gunakan untuk menentukan informasi tertentu mengenai document HTML, anda bisa menentukan author name, keywords, dan lainyan pada tag META.
Contoh:
<META name=”Author” contents=”Bocah Gunung”>
Author dari document tersebut adalah “Bocah Gunung”
Atribut http-equiv dapat di gunkan untuk meletakkan nama HTTP
Server atribut untuk menciptakan HTTP header.
Contoh:
<META http-equiv=”Expires” content=”Wed, 7 May
2003 20:30:40 GMT”>
yang akan menciptakan HTTP header :
Expires: Wed, 7 May 2003 20:30:40 GMT 
Sehingga jika documents di cached, HTTP akan megetahui kapan untuk mengapdate document tersebut pada cache.

  BODY Document body di gunakan untuk menampilkan text, image link dan semua yang akan di tampilkan pada web page.
    <html>
    <head>
    <title>Welcome to HTML</title>
    </head>
    <body bgcolor="laveder">
    <p>Document HTML yang Pertama</p>
    </body>
    </html>

Jaringan WiFi

Pernahkan Anda melihat sambungan komunikasi tanpa kabel? Teknologi itu dikenal dengan Wirelless Fidelity (WiFi). Teknologi jaringan tanpa kabel menggunakan frekuensi tinggi berada pada spektrum 2,4 GHz. Anda dapat terhubung ke internet dengan WiFi menggunakan sebuah notebook dan PDA yang dilengkapi dengan kartu WiFi (WiFi card). Namun jika notebook yang Anda gunakan menggunakan processor yang dilengkapi teknologi mobile, maka kartu WiFi tidak diperlukan. Dengan  menggunakan  WiFi, Anda dapat mengakses internet dengan  kecepatan    hingga  11Mbps.  Dengan  WiFi Anda tidak  membutuhkan  kabel  untuk  terhubung  ke  jaringan,  namun Anda harus berada  pada  daerah  yang  mempunyai  sinyal  WiFi.  Daerah  yang mendapat sinyal  WiFi  kurang  lebih  daerah  yang  berada  pada radius 100 meter dari itik akses atau hotspot. 
Ada tiga komponen dalam sebuah lokasi hotspot sebagai berikut.
(1) Access  Point (titik/pusat akses)  yaitu  perangkat  yang  menghubungkan teknologi wireless LAN dengan ethernet yang terdapat di komputer. Titik akses memiliki  kemampuan untuk melayani pengguna hingga 128 point. Luas  daerah  yang  dijangkau  oleh  sebuah  titik akses  mencapai  25-100
meter.
(2) Access controller (pengendali akses)  yaitu  perangkat  yang  berfungsi sebagai  alat autentifikasi yang  mengecek  apakah  seorang  pengguna mempunyai hak atau izin untuk melakukan akses.
(3) Internet Link yaitu perangkat yang menghubukan lokasi hotspot dengan internet. Internet Link mempunyai  kemampuan  koneksi  ini  digunakan untuk melayani seluruh pengguna dalam satu lokasi. Di samping  keunggulan WiFi coba Anda pikirkan  kelemahannya? 
Kelemahan akses internet dengan WiFi antara lain jarak titik akses dengan point atau komputer Anda hanya berada pada daerah sejauh 100 meter, dan sampai saat ini,  masih terbatas pada tempat-tempat yang dipasang titik akses. Tempattempat  tersebut  biasanya  tempat  umum  seperti  kampus,  hotel,  kafe, dan bandara.


Teknologi WiFi memungkinkan Anda mengakses internet dengan kecepatan yang tinggi, namun persyaratannya. Anda harus berada pada daerah yang mempunyai sinyal WiFi. Terbatasnya  daerah  sinyal WiFi dan jarak jangkauan yang sangat pendek (sekitar 100 m) menyebabkan Anda hanya dapat menggunakan WiFi di daerah-daerah tertentu saja. Saat ini dikembangkan sebuah teknologi  nirkabel  baru yang disebut dengan Wireless Broadband (WiBro).  Namun  teknologi  ini  masih  dalam tahap pengembangan dan belum dipasarkan. Dibanding dengan WiFi, WiBro dapat diakses dari jarak 1 kilometer dari titik aksesnya dengan kecepatan akses 512 kbps. Akses WiBro juga masih dapat dilakukan dari kendaran yang bergerak dengan kecepatan sampai 60km/jam.

Jaringan GPRS

Tentu Anda mengenal handphone (HP)  bukan?  Apakah  keungulan  HP dibanding  telepon  rumah?  Tentu jawaban  spontan  karena  sifat  mobilitas  HP yang  dapat  dioperasikan  dengan  berpindah-pindah  atau  bergerak.  Sistem komunikasi  bergerak  di antaranya  karena  adanya teknologi  GPRS.  Apakah GPRS  itu?  GPRS  adalah  kepanjangan  dari General  Packet  Radio  Service yaitu komunikasi  data  dan  suara  yang  dilakukan  dengan  menggunakan    gelombang radio.  GPRS  memiliki  kemampuan  untuk mengkomunikasikan  data  dan  suara pada saat alat komunikasi bergerak (mobile). Kebutuhan industri akan komunikasi bergerak menyebabkan GPRS menjadi salah  satu  teknologi  komunikasi  data  yang  banyak  digunakan  saat  ini.  GPRS mempunyai  kecepatan transfer data  yang  cepat,  mencapai  115  kbps,  namun dalam  praktiknya  kecepatan  transfer  data  GPRS  masih  25-30  kbps.  GPRS mentransfer data dengan sistem paket. Oleh karena itu sistem perhitungan tarif layanan  GPRS  bukan  berdasar  pada  lamanya  penggunaan,  akan  tetapi ditentukan oleh besanya data yang ditransfer. Teknologi GPRS memungkinkan Anda dapat mengakses internet dari mana saja, yang penting Anda memiliki sebuah komputer, atau telepon selular yang dilengkapi fasilitas GPRS dan SIM card yang  menyediakan  jasa  layanan  GPRS.    Untuk  mendapatkan  koneksi internet secara mobile Anda harus  melakukan  setting  tertentu  pada  telepon selular Anda.  Hal  ini  cukup  menyulitkan  karena  setiap  merek handphone dan operator  telepon  selular  mempunyai  cara  yang  berbeda  dalam  mengaktifkan GPRS.

Jaringan Internet

Salah  satu  cara  untuk  terhubung  ke internet adalah  dengan menghubungkan  komputer Anda ke  jaringan  komputer  yang  terhubung  ke internet. Cara ini banyak digunakan di perusahan, kampus-kampus, dan warnetwarnet.  Sebuah  komputer  yang  dijadikan server (komputer  layanan)  dihubungkan  ke internet.  Komputer  lain  di jaringan  tersebut  kemudian dihubungkan  ke server tersebut. Biasanya  komputer  yang  berfungsi  sebagai server dihubungkan dengan sebuah Internet Service Provider (ISP) melalui kabel telepon  atau  melalui  antena.  Sedangkan  untuk  menghubungkan  komputer  ke komputer server dilakukan dengan  menggunakan kartu  LAN  (LAN  Card) dan kabel koaksial (UTP).
Biaya  akses internet dengan  jaringan  relatif lebih  murah  karena  biaya koneksi  ditanggung  oleh beberapa  komputer.  Itulah sebabnya biaya yang Anda keluarkan  untuk  mengakses internet dari warnet lebih  murah  daripada biaya  akses  dari  rumah dengan  menggunakan kabel telepon.